Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bupati Ponorogo Kena OTT KPK Kasus Suap Jabatan, PDIP: Kami Hormati Proses Hukum
Advertisement . Scroll to see content

Istri Edhy Prabowo Dicegah ke Luar Negeri, KPK: Dalam Rangka Kepentingan Pemeriksaan

Jumat, 18 Desember 2020 - 20:38:00 WIB
Istri Edhy Prabowo Dicegah ke Luar Negeri, KPK: Dalam Rangka Kepentingan Pemeriksaan
Ilustrasi, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Foto:Antara).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencegah anggota Komisi V DPR dari Fraksi Gerindra, Iis Rosita Dewi untuk bepergian ke luar negeri. Istri mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo itu dicegah ke luar negeri selama enam bulan.

Selain Iis, dalam kasus yang sama KPK juga mencegah tiga orang lainnya untuk bepergian ke luar negeri. Mereka, yaitu Direktur PT Perishable Logistics Indonesia (PT PLI) Deden Deni P, Pengendali PT PLI Dipo Tjahjo P dan pihak swasta Neto Herawati.

"KPK telah mengirimkan surat ke Ditjen Imigrasi Kumham untuk pelarangan ke luar negeri terhitung sejak 4 Desember 2020 terhadap beberapa orang saksi dalam perkara dugaan korupsi di KKP atasa nama tersangka EP dkk," ujar Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri di Jakarta, Jumat (18/12/2020).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut