Jemaah Haji asal Garut Wafat di Madinah, PPIH Pastikan Bakal Dibadalhajikan
MADINAH, iNews.id - Satu jemaah haji Indonesia yakni Upan Supan Anas (71) wafat di Madinah, Arab Saudi. Jemaah asal Garut itu wafat pada 13 Mei 2024 pukul 17:27 waktu Arab Saudi (WAS).
Almarhum tergabung dalam kelompok terbang (kloter) dua Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS-02). Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) memastikan almarhum bakal dibadalhajikan atau ibadah hajinya dilakukan oleh orang lain.
“Almarhum Upan Supan Anas meninggal pada hari Senin. Almarhum akan dibadalhajikan,” kata Kepala Daerah Kerja (Daker) Madinah, Ali Machzumi, Selasa (14/5/2024).
Ali mengatakan, sebelum dinyatakan wafat jemaah lansia itu pingsan saat berada di Masjid Nabawi untuk melaksanakan salat Asar. Almarhum sempat ditangani tim medis dan dievakuasi ke klinik yang ada di dekat Masjid Nabawi hingga dinyatakan wafat.
Menurut keterangan dokter, Upan mengalami cardio vasculer disease atau gangguan serangan jantung.