Jokowi Akan Buka Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia di Gedung KPK
JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) rencananya akan membuka peringatan Hari Antikorupsi Sedunia yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Gedung Penunjang KPK, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Jokowi akan memberikan sambutan secara virtual.
Plt Jubir KPK, Ipi Maryati menjelaskan peringatan Hari Antikorupsi Sedunia yang kerap disingkat menjadi Hakordia tahun ini mengusung tema "Membangun Kesadaran Seluruh Elemen Bangsa dalam Budaya Antikorupsi".
"Puncak rangkaian acara akan diselenggarakan secara daring dan luring terbatas di Gedung Penunjang Merah Putih KPK, Rabu (16/12/2020) pukul 08.00 – 12.00 WIB. Presiden direncanakan hadir dan membuka acara ini secara virtual," ujar Ipi di Jakarta, Rabu (16/12/2020).
Ipi mengungkapkan, melalui tema tersebut KPK ingin menyampaikan perkembangan seluruh kegiatan yang telah dilakukan oleh seluruh pemangku kepentingan dalam mendukung pencegahan dan pemberantasan korupsi di Indonesia. Melalui tema itu, KPK juga ingin memperkuat komitmen dan kerja sama antar pemangku kepentingan dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi di Indonesia.
"Memperluas keterlibatan masyarakat secara aktif dalam sosialisasi nilai-nilai antikorupsi sehingga dapat meningkatkan pemahaman termasuk dalam gerakan-gerakan pencegahan korupsi; dan merencanakan tindak lanjut upaya pemberantasan tindak pidana korupsi pada seluruh pemangku kepentingan," ucap Ipi.