Jokowi: Hentikan Perdebatan soal Impor Beras
JAKARTA, iNews.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta perdebatan terkait impor beras dihentikan. Perdebatan ini hanya akan membuat harga beras di petani turun.
“Saya minta hentikan perdebatan mengenai impor beras ini karena justru membuat harga jual petani anjlok,” kata Jokowi melalui video yang disiarkan akun Youtube Sekretariat Negara, Jumat (26/3/2021).
Jokowi juga memastikan sampai Juni 2021 tidak ada beras impor masuk ke Indonesia. Pemerintah dalam tiga tahun terakhir ini juga tidak pernah mengimpor beras.
Jokowi mengakui ada nota kesepahaman dengan Thailand dan Vietnam terkait impor beras. Namun MoU itu hanya bersifat jaga-jaga mengingat situasi pandemi penuh ketidakpastian.