Jokowi Lepas 970 Pasukan Perdamaian TNI ke Kongo dan Lebanon
JAKARTA, iNews.id – Presiden Joko Widodo melepas 970 prajurit TNI yang tergabung dalam pasukan penjaga perdamaian ke Lebanon dan Kongo. Pasukan ini terdiri atas Satgas Rapidly Deployable Battalion (RDB) Kontingen Garuda XXXIX-A/Munsco Kongo dan Marine Task Force (MTF) XXVII-K Unifil Lebanon.
Acara pelepasan pasukan digelar di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (31/8/2018).
Jokowi mengatakan, Indonesia patut berbangga atas partisipasi TNI dalam menjaga perdamaian dunia.
“Bukan hanya bangga atas prestasi atlet di Asian Games, bukan hanya bangga atas 30 medali emas yang mereka raih sampai hari ini, tetapi Indonesia juga bangga akan melepas Kontingen Garuda untuk misi perdamaian di Republik Demokratik Kongo dan Lebanon,” kata Jokowi di Sentul, Jumat (31/8/2018).
Menurut dia, Indonesia memiliki sejarah panjang dalam perdamaian dunia. Kontingen Garuda sudah berpartisipasi untuk misi perdamian sejak 1957. Dengan pelepasan hari ini, total sudah lebih dari 3.500 pasukan TNI bertugas di berbagai negara dalam misi perdamaian. Jumlah ini mencapai hampir 90 persen dari target pemerintah sebanyak 4.000 pasukan dalam mengirim misi perdamaian PBB.