Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 tempat nongkrong di Jonggol Bogor yang Lagi Hits, Nyaman dan Cocok Buat Santai
Advertisement . Scroll to see content

Jokowi Tegaskan Satgas COVID-19 Jadi Satu-Satunya Rujukan Informasi Resmi soal Korona

Senin, 16 Maret 2020 - 16:05:00 WIB
Jokowi Tegaskan Satgas COVID-19 Jadi Satu-Satunya Rujukan Informasi Resmi soal Korona
dok. Antara
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan Satgas COVID-19 jadi satu-satunya rujukan informasi resmi terkait penyebaran virus korona. Dia mengatakan melalui Satgas tersebut, diharapkan informasi tidak simpang siur.

"Untuk hindari kesimpangsiuran informasi, Satgas COVID menjadi satu-satunyanya rujukan informasi kepada masyarakat," kata Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin (16/3/2020).

Meski demikian, Jokowi membolehkan jika ada pemerintah daerah yang berinisiatif membuat kebijakan sendiri. Namun dia mengingatkan untuk tetap berkoordinasi.

"Boleh, tetapi sekali lagi untuk hal-hal kebijakan besar agar berkoordinasi Satgas Covid-19 atau menteri terkait," kata Jokowi.

Dia juga mengatakan belum berfikir untuk menerapkan kebijakan lockdown soal virus korona. Kebijakan lockdown adalah kewenangan pemerintah pusat.

"Sampai saat ini tidak ada kita berpikiran ke arah kebijakan lockdown," katanya.

Jokowi mengatakan kebijakan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah perlu menelaah secara mendalam terkait virus korona agar bisa menyelesaikan masalah. Kebijakan lockdown tidak boleh diambil pemerintah daerah.

"Perlu saya tegaskan yang pertama bahwa kebijakan lockdown baik di tingkat nasional maupun daerah adalah kebijakan pemerintah pusat. Kebijakan ini tidak boleh diambil Pemda," ucap dia.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut