Jokowi Ungkap Sosok Mulyono yang Ramai Disebut Calo Tiket di Terminal Tirtonadi Solo
Kamis, 31 Juli 2025 - 16:29:00 WIB
SOLO, iNews.id - Presiden ke-7 Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) buka suara mengenai reuni di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) yang ramai disebut settingan. Jokowi juga menanggapi tentang sosok Mulyono yang disebut sebagai calo tiket di Terminal Tirtonadi Solo.
"Semua kok diragukan, ijazah diragukan, skripsi diragukan, KKN diragukan, teman diragukan," kata Jokowi di kediamannya di Kelurahan Sumber, Kota Solo, Kamis (31/7/2025).
Dia menuturkan, Mulyono merupakan teman satu angkatan, yakni 1980. Dia lulus lebih cepat, yakni pada November 1985. Sedangkan Mulyono, lanjut dia lulus 1987.