Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Singgung KPU Sembunyikan 9 Informasi
Advertisement . Scroll to see content

Juara Dunia Angkat Besi Eko Yuli Terima Bonus Rp250 Juta dari Jokowi

Jumat, 09 November 2018 - 04:01:00 WIB
Juara Dunia Angkat Besi Eko Yuli Terima Bonus Rp250 Juta dari Jokowi
Eko Yuli Irawan menunjukkan tiga medali emas yang diraihnya dari kejuaraan dunia angkat besi usai bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (8/11/2018). (Foto: Antara/Wahyu Putro).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Prestasi demi prestasi ditorehkan lifter andalan Indonesia Eko Yuli Irawan. Peraih medali emas Asian Games 2018 itu belum lama ini menyabet gelar juara dunia dan memecahkan rekor angkat besi kelas 61 kilogram di Asghabat, Turkmenistan.

Atas prestasi cemerlangnya itu, Eko Yuli disambut Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (8/11/2018). Eko hadir bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi serta Ketua Umum PB Persatuan Angkat Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Rosan Roslani.

Presiden Jokowi mengapresiasi gelar juara dunia tersebut. Sebagai bentuk dukungan, Kepala Negara juga memberikan bonus kepada Eko Yuli.

“Bapak Presiden memberikan apresiasi. Tadi juga disampaikan ada bonus khusus, selain dari Kemenpora dan PABBSI,” kata Nahrawi seusai bertemu Presiden.

Nahrawi menuturkan, Presiden Jokowi memberikan bonus Rp250 juta kepada Eko Yuli. Adapun Kemenpora juga mengapresiasi dengan memberikan bonus serupa senilai Rp200 juta. “Ini belum dari Pak Rosan (Ketua Umum PB PABBSI),” katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut