Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Perketat Aturan Visa, Pengidap Diabetes hingga Obesitas bakal Ditolak Masuk AS
Advertisement . Scroll to see content

Kabar Duka, Cipto Pria Obesitas 200 Kg asal Tangerang Wafat di RSCM Jakpus

Rabu, 19 Juli 2023 - 16:06:00 WIB
Kabar Duka, Cipto Pria Obesitas 200 Kg asal Tangerang Wafat di RSCM Jakpus
Cipto Raharjo pria obesitas 200 kg saat dievakuasi petugas damkar ke rumah sakit (dok. istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Cipto Raharjo, pria obesitas berbobot 200 kilogram asal Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, meninggal dunia, Rabu (19/7/2023). Pria 45 tahun itu wafat setelah 8 hari dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Kabar duka ini disampaikan kakak Cipto, Ristanto. Cipto pun langsung dimakamkan di Tegal, Jawa Tengah.

"Innalillahiwainnailaihi rojiun. Cipto tadi pagi jam 3 (Rabu/19/7/2023) meninggal dunia ya, ini mau dimakamin di Tegal," ujar Ristanto.

Cipto awalnya dirawat di RSUD Kota Tangerang pada Selasa (4/7/2023). Dia kemudian dirujuk ke RSCM sepekan kemudian pada Selasa (11/7/2023).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut