Kaca Mobil Dipecahkan, Laptop Rp15 Juta Milik Warga Bekasi Raib Digondol Maling
                
                JAKARTA, iNews.id - Seorang pemuda bernama Zaki (26) menjadi korban pencurian bermodus pecah kaca mobil ketika sedang asyik nongkrong bersama temannya di warung kopi pada Minggu (8/6/2025) malam. Saat kejadian, Zaki memarkir mobilnya di Jalan Agus Salim, Bekasi Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi.
"Saya lagi nongkrong di warkop teman saya itu. Terus saya markir di depan warkop, rada jauh dikit dan ketutup mobil lainnya," ucap Zaki saat dikonfirmasi, Senin (9/6/2025).
                                Zaki menceritakan, sekitar pukul 21.30 WIB, alarm mobil menyala karena sejumlah motor berknalpot brong melintas di dekat mobilnya. Dia bergegas mengecek kendaraannya.
Dia menilai, tak biasanya alarm mobilnya berbunyi saat ada konvoi motor berknalpot brong.
                                        "Saya lihat kaca ke kiri, pertama ke (kaca) penumpang kiri, kok ada kayak pecahan kaca gitu. Terus lihat ke belakang, kok banyak gitu (pecahan kacanya)," imbuhnya.
Zaki menyadari, dia menjadi korban pencurian bermodus pecah kaca mobil. Laptop senilai Rp15 juta yang dia taruh di dalam mobil hilang.