Kapan Pengumuman SNMPTN 2022? Ini Jam, Cara Cek dan Linknya
JAKARTA, iNews.id - Pengumuman SNMPTN 2022 akan segera dirilis. Kapan jadwal pengumuman dan waktunya? Ini informasi jam dan cara ceknya lengkap linknya.
SNMPTN adalah seleksi jalur prestasi berdasarkan nilai rapor semasa di bangku sekolah atas. Seleksi ini dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Jadwal hasil seleksi jalur prestasi 29 Maret 2022 pukul 15.00 WIB. Setiap peserta bisa akses hasil pengumuman SNMPTN 2022 di laman resmi LTMPT atau mirror perguruan tinggi yang bekerja sama.
Sementara itu, peserta yang dinyatakan lulus dalam pengumuman SNMPTN 2022 dapat melakukan daftar ulang di PTN tempat calon mahasiswa diterima. Informasi selengkapnya mengikuti ketentuan PTN tersebut.
Editor: Puti Aini Yasmin