Kapolri Pastikan Pengamanan Piala Dunia U-17 di Indonesia Berstandar FIFA
Selasa, 19 September 2023 - 16:43:00 WIB
Meski begitu, Sigit menyebut, bakal kembali melakukan pengecekan dan evaluasi bersama dengan federasi FIFA agar memastikan pelaksanaan Piala Dunia sesuai dengan standar.
"Karena standar FIFA ini tidak bisa diganggu, tidak bisa diintervensi, kita harus bisa menyelesaikan," ucap Sigit.
Seperti diketahui, turnamen Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Jakarta (Jakarta International Stadium), Bandung (Stadion Si Jalak Harupat), Surabaya (Stadion Gelora Bung Tomo), dan Solo (Stadion Manahan). Empat venue itu akan menyajikan ‘perang’ bintang masa depan dari seluruh dunia.
Editor: Faieq Hidayat