Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Covid-19 Sudah Menyebar, Istana Minta Masyarakat Pakai Masker Lagi jika Flu
Advertisement . Scroll to see content

Kasus Covid-19 di Indonesia Naik, Menkes: Varian Relatif Tak Mematikan

Selasa, 03 Juni 2025 - 19:20:00 WIB
Kasus Covid-19 di Indonesia Naik, Menkes: Varian Relatif Tak Mematikan
Menkes Budi Gunadi Sadikin di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/6/2025). (Foto: Binti Mufarida)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengakui kasus Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan. Namun, varian Covid-19 yang terdeteksi di Tanah Air tidak mematikan. 

Hal ini disampaikan Budi Gunadi usai dipanggil Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/6/2025). Dia mengatakan telah melaporkan perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia.

“Itu mengenai Covid, datanya seperti apa. Saya sampaikan bahwa Covid itu memang terjadi kenaikan, tapi kenaikan ini adalah varian-varian yang relatif tidak mematikan,” ucap Budi.

Dia pun meminta masyarakat agar tidak khawatir dengan adanya peningkatan kasus Covid-19. 

“Jadi enggak usah terlalu dikhawatirkan supaya masyarakat enggak panik,” katanya. 

Sebelum bertemu Presiden Prabowo, Menkes telah mengatakan bahwa kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia masih kecil. 

“Kita amati kalau ada di Indonesia, kenaikannya itu masih kecil sekali. Masih di puluhan, itu sudah terlihat di pusat-pusat surveilance lah ada beberapa kita kasih,” katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut