Kata Dasco soal Viral Foto Prabowo di Baliho Israel
Selasa, 30 September 2025 - 21:17:00 WIB
Juru Bicara Kemlu Yvonne Mewengkang, menegaskan Indonesia tetap pada posisinya dengan tidak mengakui Israel.
"Posisi Indonesia sangat clear bahwa tidak akan ada pengakuan dan normalisasi dengan Israel baik melalui Abraham Accords atau platform lainnya, kecuali Israel terlebih dahulu mau mengakui negara Palestina yang merdeka dan berdaulat," kata Yvonne dalam keterangannya, dikutip Selasa (30/9/2025).
Dia menegaskan, sikap itu disampaikan Menteri Luar Negeri Sugiono yang menekankan segala hal tentang Israel dimulai dari pengakuan terhadap kemerdekaan Palestina.
Editor: Reza Fajri