Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BPJPH Ungkap Penghambat Pelaku UMKM Dapatkan Sertifikasi Halal, Apa Itu?
Advertisement . Scroll to see content

Kawasan Industri Halal di Sidoarjo Siap Diresmikan, Tawarkan Tax Holiday 20 Tahun

Sabtu, 22 November 2025 - 06:18:00 WIB
Kawasan Industri Halal di Sidoarjo Siap Diresmikan, Tawarkan Tax Holiday 20 Tahun
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Ahmad Haikal Hasan (tengah). (Foto: BPOM)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Ahmad Haikal Hasan menyebut pemerintah akan menyediakan kawasan industri khusus untuk produk lokal. Para pelaku industri di kawasan itu akan mendapatkan insentif tax holiday selama 20 tahun.

Pria yang akrab disapa Babe Haikal ini menuturkan, langkah ini merupakan upaya pemerintah untuk mendorong perkembangan industri halal di Tanah Air.

"Salah satu insentifnya nanti, biar kita pelan-pelan bilangin, itu adalah tax holiday 20 tahun. Sampai kayak gitu, supaya apa? Supaya menarik sekali," ucap Babe Haikal dalam media gathering di Jakarta, Jumat (21/11/2025).

Dia menambahkan, Halal Industrial Park Sidoarjo (HIPS) saat ini sudah siap diresmikan dalam waktu dekat. Kawasan tersebut dinilai mampu menopang ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.

Babe Haikal berharap, HIPS bisa menjadi kawasan industri yang mendukung seluruh layanan terkait kehalalan produk dalam satu atap atau one stop service. 

"Ini salah satu kawasan industri halal yang sudah kita bangun, dan siap diresmikan," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut