Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kecelakaan Beruntun Truk Tabrak 4 Kendaraan di Jepara, 3 Luka-Luka
Advertisement . Scroll to see content

Kecelakaan di Jambi, Pemotor Terpental gegara Leher Terjerat Kabel Menjuntai

Selasa, 29 Juli 2025 - 12:39:00 WIB
Kecelakaan di Jambi, Pemotor Terpental gegara Leher Terjerat Kabel Menjuntai
Kondisi Akbar di rumah sakit korban kecelakaan usai lehernya terjerat kabel yang menjuntai di pinggir jalan di Jambi. (Foto: MPI/Azhari Sultan)
Advertisement . Scroll to see content

JAMBI, iNews.id – Seorang pemuda bernama Akbar (23) warga Kelurahan Mudung Laut, Kecamatan Pelayangan, Kota Jambi, nyaris tewas akibat kecelakaan tunggal yang disebabkan kabel menjuntai sembarangan di tepi jalan. Peristiwa ini terjadi di Jalan Jepang, Simpang Puting, Kelurahan Pasir Panjang, Kecamatan Danau Teluk, Kota Jambi.

“Waktu itu saya lagi naik motor berangkat kerja, tiba-tiba leher saya terjerat kabel yang menjuntai. Saya langsung terpental beberapa meter dan tidak sadarkan diri,” ujar Akbar saat ditemui, Selasa (29/7/2025).

Warga sekitar yang melihat kejadian langsung memberikan pertolongan dan membawa Akbar ke RS Haji Abdul Rahman Sayuti, Olak Kemang untuk menjalani perawatan intensif.

Akbar mengalami luka serius akibat kejadian tersebut. Selain memar di leher karena jeratan kabel, dia juga luka pada tangan, pinggang dan paha. Bahkan tiga kuku jarinya tercabut.

“Leher saya memar parah, terus luka di tangan, pinggang, paha. Tiga kuku saya sampai copot,” ujarnya, Selasa (29/7/2025).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut