Kejagung Geledah 3 Lokasi Berbeda terkait Kasus Jiwasraya
JAKARTA, iNews.id - Kejaksaan Agung (Kejagung) menggeledah 3 lokasi berbeda di Jakarta, Kamis (6/2/2020). Penggeledahan tersebut terkait kasus korupsi Jiwasraya.
Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung, Febrie Ardiansyah tidak mengungkapkan detail lokasi penggeledahan. Dia hanya menyebutkan, 3 penggeledahan berada di wilayah Kembangan l, Jakarata Barat.
Kemudian wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara dan kantor perusahaan di wilayah Senayan, Jakarta Pusat. Hingga dini hari penggeledahan masih berlangsung.
"Penggeledahan hari ini masih jalan jadi saya masih menunggu," ujar Febrie di Jakarta, Jumat (7/2/2020) dini hari.
Menurutnya, selain perusahaan, rumah pribadi milik pihak terkait kasus Jiwasraya juga digeledah. Dia juga tidak mengungkapkan apa saja yang disita dari penggeledahan itu.
"Rumah pribadi karena masih berjalan bahaya kalau saya kasih tahu. Tiga tempat ini masih jalan mungkin pagi pukul 4 selesai 100 persen," ucapnya.
Editor: Kurnia Illahi