Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apel Srawung Agung, Kapolri Ajak Jajaran Kolaborasi dengan Warga Jaga Keteraturan Sosial
Advertisement . Scroll to see content

Kemlu Hanya Sampaikan Progres Pencarian Dosen UII ke Keluarga, Ini Alasannya

Senin, 20 Februari 2023 - 07:42:00 WIB
Kemlu Hanya Sampaikan Progres Pencarian Dosen UII ke Keluarga, Ini Alasannya
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) terus bergerak mencari Dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) yang hilang kontak usai dari Norwegia. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) terus bergerak mencari Dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) yang hilang kontak usai dari Norwegia. Kemlu menegaskan progres pencarian hanya disampaikan kepada pihak keluarga.

"Kemlu telah menyampaikan semua informasi yang diperoleh dari perwakilan RI di luar negeri ke pihak UII untuk kemudian pihak UII yang berkomunikasi dengan pihak keluarga," tutur Juru Bicara Kemlu Teuku Faizasyah, Minggu (19/2/2023).

Sementara itu, Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu, Judha Nugraha menjelaskan langkah itu dilakukan atas permintaan keluarga. Dia menambahkan, hal itu juga dilakukan guna menghormati hak privasi keluarga.

"Untuk menghormati privasi dan atas permintaan keluarga, informasi hanya disampaikan kepada pihak keluarga melalui rektor UII," tutur Judha saat dihubungi, Minggu (19/2/2023).

Kendati demikian, Judha menyampaikan pihaknya dan perwakilan di luar negeri bakal terus membantu pihak keluarga dan UII Yogyakarta dalam mencari Ahmad Munasir.

"Kemlu dan Perwakilan RI siap memberikan bantuan lebih lanjut jika diperlukan pihak keluarga dan UII," ucapnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut