Kesan Pelari Elite hingga Penghobi Ikut Pertamina Eco RunFest 2025: Race Track-nya Asik!
JAKARTA, iNews.id - Pagi Jakarta masih gelap ketika ribuan pelari memenuhi kawasan Gelora Bung Karno untuk mengikuti Pertamina Eco RunFest 2025 di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (23/11/2025). Ajang lari berkonsep ramah lingkungan tersebut kembali menghadirkan euforia kompetitif sekaligus suasana hangat penuh gaya hidup sehat.
Di antara kerumunan, tiga peserta berbagi cerita yang menggambarkan beragam motivasi di balik setiap langkah. Di kategori Half Marathon atau 21 kilometer (K), ada Matthew yang merupakan pelari elite asal Kenya dan sudah dua kali mengikuti Eco RunFest.
“Buat saya, ikut dua kali half marathon di event EcoRun ini bukan cuma soal kecepatan, tapi saya merasa sangat nyaman mengikuti Eco RunFest ini," ujar Matthew.
Sementara itu di kategori 10K, pegawai swasta asal Bekasi, Arum mengaku baru tahun ini mengikuti Eco RunFest. Menurutnya, penyelenggaraan Eco RunFest sangat rapi sehingga menambah semangat para pelari.
"Rapi, seru, dan pacer-nya juga asik-asik jadi larinya banyak yang semangatin. Selain itu, water station-nya banyak jadi gak takut kehausan," kata Arum.
Baginya, Eco RunFest 2025 terasa seperti festival gaya hidup. Musik yang mengiringi pelari, tenant kuliner sehat, hingga aktivitas komunitas juga menyemarakkan kegiatan tersebut.