KM Cahaya Timur 02 Terbalik di Pulau Doi Halmahera Utara, 2 ABK Hilang
Selasa, 08 Juli 2025 - 13:20:00 WIB
Kapal tersebut langsung membantu proses evakuasi dan kembali ke lokasi kejadian untuk mencari korban lainnya.
“Kru yang selamat bersama KM Mitra Sejati kembali ke lokasi untuk mencari dua orang korban yang diduga masih berada di kapal. Namun saat kapal ditemukan, posisinya sudah terbalik dengan lunas berada di atas. Dua korban tidak ditemukan di sekitar lokasi,” ucapnya.
Tim Rescue dari Pos SAR Tobelo telah diberangkatkan pada Selasa pagi pukul 05.00 WIT. Mereka menggunakan kapal RIB 03 Tobelo untuk menjangkau lokasi yang berada sekitar 34,96 mil laut dari Pos SAR. Proses pencarian masih terus dilakukan dengan menyisir area sekitar titik koordinat kejadian.
Editor: Donald Karouw