Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Selidiki Dugaan Mark Up Proyek Whoosh, Ini Reaksi KCIC
Advertisement . Scroll to see content

KPK Gelar Paku Integritas Bersama 3 Paslon Pilpres Besok, Nawawi: Formatnya Bukan Debat

Selasa, 16 Januari 2024 - 21:06:00 WIB
KPK Gelar Paku Integritas Bersama 3 Paslon Pilpres Besok, Nawawi: Formatnya Bukan Debat
Jumpa pers kinerja dan capaian KPK tahun 2023 (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal menggelar program Penguatan Anti-Korupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas) bersama tiga pasangan capres-cawapres Pilpres 2024. Acara digelar Rabu (17/1/2024) besok.

Ketua KPK sementara, Nawawi Pomolango menegaskan tidak ada debat dalam kegiatan tersebut. Dia menekankan, dalam acara tersebut KPK bakal menyampaikan permasalahan yang ditemui dalam pemberantasan korupsi.

"Tidak ada format seperti debat itu, kami pastikan itu tidak ada, juga bukan adu program," kata Nawawi di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Selasa (16/1/2024).

"Forum itu kita maksudkan, lembaga ingin menyampaikan kepada para calon ini problem apa saja, hambatan apa saja yang kita temukan dalam upaya pemberantasan korupsi," sambungnya.

Nawawi pun membocorkan salah satu permasalahan yang akan disampaikan kepada para paslon yakni perihal koordinasi dan supervisi penanganan tindak pidana korupsi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut