Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Surat dari Prajurit Perang Dunia I Ditemukan di Pantai Australia, Isinya Bikin Merinding
Advertisement . Scroll to see content

KSAL Minta Prajurit Atur Waktu dengan Baik: Jangan Sampai Ada yang Tak Pulang Alasan Lembur

Rabu, 18 Mei 2022 - 06:12:00 WIB
KSAL Minta Prajurit Atur Waktu dengan Baik: Jangan Sampai Ada yang Tak Pulang Alasan Lembur
Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menekankan kepada para prajurit TNI AL untuk mampu mengatur waktu dengan baik. Tujuannya agar pekerjaan berjalan lebih efektif. 

"Prajurit TNI AL harus mampu dengan baik mengatur waktu, sehingga pekerjaan bisa lebih efektif dan efisien. Kapan kita harus bekerja serta kapan kita memiliki waktu dengan keluarga kita," ujar Yudo dalam keterangannya, Selasa (17/5/2022). 

Yudo mengaku masih kerap melihat beberapa prajurit yang belum bisa mengatur waktu kerjanya dengan baik sehingga harus sampai lembur untuk menyelesaikan pekerjaannya. Menurut dia, hal itu akan berimbas waktu bertemu keluarga menjadi berkurang. 

“Saya ingin setiap prajurit menerapkan perbedaan antara pekerjaan dengan keluarga. Jadi tidak ada lagi tidak pulang karena alasannya lembur pekerjaan. Jadi jangan sampai keluarga kurang perhatian dari kita hanya karena alasan pekerjaan yang kita kerjakan sehari-hari,” katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut