Macam-Macam Gerak pada Hewan dan Tumbuhan, Ini Daftarnya
JAKARTA, iNews.id - Macam-macam gerak pada hewan dan tumbuhan sering kita lihat dalam kehidupan sehari-hari. Tak cuma itu, materi ini dipelajari dalam mata pelajaran biologi di bangku sekolah.
Cara Bergerak Tumbuhan
Melansir buku ‘Buku IPA Terpadu: Ilmu Pengetahuan Alam Kurikulum 2013 SMP Kelas VII’ terbitan Penerbit Pustaka Rumah Cinta, tumbuhan tidak memiliki alat indra, namun melalui rangsangan. Kemampuan untuk menerima dan menanggapi rangsangan ini disebut iritabilitas.
Rangsangan luar yang dapat menimbulkan respons pada tumbuhan, antara lain dari cahaya matahari, gaya gravitasi bumi, sentuhan, air dan senyawa kimia. Berikut macam-macam cara bergerak tumbuhan:
Gerak endonom atau autonom adalah gerak pada tumbuhan yang tidak dipengaruhi oleh faktor luar. Contoh gerak tumbuhan ini adalah gerak protoplasma pada sel-sel daun lidah buaya, gerak protoplasma di dalam sel umbi lapis bawang merah yang masih hidup dan gerak ujung batang yang biasanya seperti spiral.
Gerak higroskopis adalah gerak yang disebabkan oleh perubahan kadar air. Contohnya pecahnya kulit buah polong-polongan yang sudah kering dan membukanya sporangium pada tumbuhan paku.
Gerak etionom adalah gerak pada tumbuhan yang merupakan reaksi atau respons terhadap faktor lingkungan. Berdasarkan arah geraknya, gerak esionom dibedakan menjadi gerak taksis, gerak tropisme dan gerak nasti.
Gerak pada Hewan
Gerak pada hewan merupakan salah satu sifat dari makhluk hidup. Gerak pada hewan pada dasarnya tergantung habitat tempat tinggalnya. Contoh, hewan yang tinggal di darat pada dasarnya bergerak dengan cara berlari, berjalan dan merayap.
Hewan yang tinggalnya di udara dengan cara terbang dan hewan yang tinggalnya di air bergerak dengan cara berenang. Sehingga,macam-macam gerak pada hewan dan tumbuhan tergantung dari habitatnya.
Air memiliki kerapatan lebih besar dibanding udara, maka dari itu tubuh hewan memiliki massa jenis yang lebih kecil dibanding lingkungannya. Bentuk tubuh yang paling banyak dimiliki hewan yaitu bentuk torpedo.
Bentuk tubuh ikan yang streamline berfungsi untuk mengurangi hambatan ketika bergerak di dalam air. Alat gerak pada hewan ikan adalah ekor dan sirip yang berfungsi untuk mendorong gerakan ikan dalam air.
Tubuh hewan yang hidup di udara memiliki gaya angkat yang besar untuk mengimbangi gaya gravitasi, salah satu upayanya adalah memiliki sayap. Prinsip yang sama diterapkan pada pesawat terbang.
Hewan yang gerak di darat bercenderung memiliki otot dan tulang yang kuat. Otot dan tulang tersebut diperlukan untuk mengatasi inersia (kecenderungan tubuh untuk diam) dan untuk menyimpan energi pegas (elastisitas) untuk melakukan berbagai aktivitas.
Semakin besar tubuh yang dimiliki hewan maka tenaga yang harus dikeluarkan untuk melawan inersia juga besar. Demikian macam-macam gerak pada hewan dan tumbuhan yang perlu kalian ketahui. Semoga dapat menambah pengetahuan kalian ya!
Editor: Puti Aini Yasmin