Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Perintahkan Audit RS usai Ibu Hamil dan Bayi Meninggal Ditolak 4 Rumah Sakit
Advertisement . Scroll to see content

Mahfud soal Dokumen Sampah Veronica Koman: Yang Sampah Itu Informasinya

Kamis, 13 Februari 2020 - 23:35:00 WIB
Mahfud soal Dokumen Sampah Veronica Koman: Yang Sampah Itu Informasinya
Menko Polhukam Mahfud MD. (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD meluruskan pernyataan yang menyebut dokumen Veronica Koman sampah. Dokumen tersebut berisi data tahanan politik (tapol) dan korban meninggal di Nduga, Papua sejak Desember 2018.

Mahfud mengatakan, diksi sampah terkait pernyataan Veronica yang mengaku telah memberikan dokumen kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat melakukan kunjungan kerja di Australia.

"Kalau ada informasi bahwa Veronica Koman itu menyerahkan surat kepada Presiden, informasi itu, kalau ada, adalah sampah. Karena Veronica itu waktu di Australia tidak bertemu Presiden, tidak menyerahkan surat kepada Presiden," katanya di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Kamis (13/2/2020).

Mantan ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini menilai, pernyataannya disalahtafsirkan sejumlah orang. Dia menuturkan, menjadi hal biasa Jokowi bersalaman dan menerima surat masyarakat saat melakukan kunker.

Mahfud membantah telah menyebut isi dari surat yang disampaikan tim Veronica Koman ke Jokowi sebagai sampah. Mahfud belum mengetahui apakah surat tersebut benar-benar diserahkan ke Jokowi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut