Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : CTO MNC Digital Indonesia Raih Penghargaan The Most Intelligent CIO 2025 dari iCIO Community
Advertisement . Scroll to see content

Membanggakan, SMP Islam Amalina Raih 3 Penghargaan di Kompetisi Ilmuwan Muda ASEAN 2024

Jumat, 14 Juni 2024 - 09:19:00 WIB
Membanggakan, SMP Islam Amalina Raih 3 Penghargaan di Kompetisi Ilmuwan Muda ASEAN 2024
SMP Islam Amalina Raih 3 Penghargaan di Kompetisi Ilmuwan Muda ASEAN 2024 (dok. SMP Islam Amalina)
Advertisement . Scroll to see content

Selain mempresentasikan hasil penelitian, para finalis diberikan kesempatan untuk menampilkan karya mereka dalam pameran umum di lokasi acara. Ini menjadi kesempatan yang baik bagi siswa untuk menjelaskan secara langsung kepada audiens dari berbagai negaar yang ingin mengetahui lebih jauh tentang karya mereka.

Selain itu, selama event 4 hari para siswa dari Indonesia juga berkesempatan berinteraksi dengan rekan rekan finalis lain dari negera ASEAN yang bisa dijadikan sarana untuk berbagi pengalaman dan membangun jejaring persahabatan lintas negara. 

Selain memamerkan kepiawaian dalam penelitian sains dan teknologi, para ilmuwan muda ini juga berkesempatan menampillkan keragaman budaya Indonesia dengan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah pada saat pameran.

“Alhamdulihah anak anak SMPI Amalina mempunyai keberanian luar biasa dalam kompetisi level internasional ini. Mereka senang dan bangga bisa tampil di kegiatan SSYS ini karena mendapatkan pengalaman yang luar biasa,” kata Taskiyah Hamdah guru SMP Islam Amalina yang membimbing dan mengawal kegiatan ini bersama guru pendamping lainnya Nia Mariana Syahrani.

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut