Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Profil Brigjen Wahyu Yudhayana, Alumni Akmil 98 yang Kini Jabat Sesmilpres
Advertisement . Scroll to see content

Mengharukan, KSAD Andika Perkasa Berlinang Air Mata saat Jenguk Sertu Rizka Pengidap Tumor Otak

Senin, 17 Februari 2020 - 09:00:00 WIB
Mengharukan, KSAD Andika Perkasa Berlinang Air Mata saat Jenguk Sertu Rizka Pengidap Tumor Otak
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa bersama istri, Diah Erwiany, membesuk Sertu (K) Rizka Nurjanah di RSPAD Gatot Soebroto, belum lama ini. (Foto: Dispenad).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Suasana haru mewarnai ruang perawatan RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta. Momen ini terjadi kala KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa mengunjungi para prajurit yang terbaring sakit.

Salah satu personel yang sedang menjalani perawatan yakni Sertu (K) Rizka Nurjanah. Rizka dirawat karena mengidap tumor otak. Akibat sakit itu, anggota Dinas Penerangan TNI AD ini mengalami kebutaan.

KSAD Andika datang membesuk bersama sang istri, Diah Erwiany. Mengetahui dikunjungi KSAD dan istri, kegembiraan Rizka pun pecah. Meski masih di atas pembaringan, dia terlihat sangat antusias.

Rasa syukur tak henti diucapkan prajurit yang semestinya harus bertugas ke Lebanon itu. Rasa syukur itu diucapkannya berkali-kali.

“Alamdulillahirobbil'alamin… Ibu KSAD datang menjenguk saya. Syukron jazakallah khairan katsiira… Alhamdulillah.. semoga dibalas oleh Allah,”kata Rizka, sebagaimana dalam video yang dibagikan oleh akun resmi Youtube TNI AD, dikutip Senin (17/2/2020).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut