Menhan Prabowo Luncurkan Kapal Cepat Rudal Kelima Karya Anak Bangsa
JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meluncurkan Kapal Cepat Rudal (KCR) 60 Meter yang kelima, Minggu (5/12/2021). Kapal ini merupakan hasil karya anak bangsa produksi galangan kapal industri pertahanan dalam negeri PT PAL Indonesia.
Dalam acara yang digelar di Ship Lift Divisi Kapal Perang PT PAL, Surabaya, Jawa Timur ini turut hadir Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono, dan Direktur Utama PT PAL Indonesia Kaharuddin Djenod.
"Tanpa kekuatan maritim yang kuat, tidak mungkin negara kita kuat. Dengan juga ditopang dengan industri pertahanan yang kuat agar kita menjadi negara yang mandiri," kata Prabowo melalui keterangan tertulisnya, Minggu (5/12/2021).
Pembangunan kapal bertujuan untuk penguatan dan moderisasi kebutuhan alutsista di jajaran TNI AL. Sekaligus menjadi bagian dari kemandirian pemenuhan alutsista sesuai dengan amanah UU Nomor 16 Tahun 2012 tentang Industri Pertahanan.
"Kita punya cita-cita besar, harus jadi tuan di laut, darat, dan udara kita sendiri. Kita bersahabat dengan semua negara tapi kita akan mempertahankan kedaulatan dengan segala cara,” ujarnya.