Menko PMK Pastikan Indonesia Siap Sambut Kunjungan Paus Fransiskus
Diketahui, Paus Fransiskus akan berkunjung ke Indonesia pada 3-6 September 2024. Ada sederet agenda yang akan dilakukan Paus dalam perjalanan apostoliknya di Jakarta.
Tema kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia yaitu 'Iman, Persaudaraan, dan Bela Rasa'. Iman yang teguh menghasilkan persaudaraan sejati, sementara persaudaraan sejati diungkapkan dalam belarasa kepada sesama dan alam semesta.
Paus Fransiskus adalah paus ketiga yang berkunjung ke Indonesia. Pertama adalah Paus Santo Paulus VI yang berkunjung pada 3-4 Desember 1970.
19 tahun kemudian, Paus Santo Yohanes Paulus II berkunjung ke Indonesia pada 9-14 Oktober 1989. Sesudah 35 tahun berselang, giliran Paus Fransiskus yang melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia.
Editor: Rizky Agustian