Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Survei Indikator: 55,7 Persen Publik Puas terhadap Program MBG
Advertisement . Scroll to see content

Menko PMK Pelajari Program Makan Siang Gratis di Brasil, Biaya Rp4.400 per Siswa

Jumat, 26 Juli 2024 - 08:34:00 WIB
Menko PMK Pelajari Program Makan Siang Gratis di Brasil, Biaya Rp4.400 per Siswa
Menko PMK Muhadjir Effendy mempelajari program makan siang gratis di sekolah Rio de Jainero, Brasil. Biaya yang dikeluarkan setara Rp4.400 per siswa. (Foto: Kemenko PMK)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy berkunjung ke Rio de Janeiro, Brasil. Dia mempelajari program makan siang gratis di restoran dan Restaurante do Povo (Restoran Rakyat) dan Colegio Estadual Souza Aguiar (SMA Souza Aguiar).

“Ini salah satu contoh dari pemerintah Brasil bagaimana cara memerangi kemiskinan dan melawan kelaparan. Ini saya kira contoh yang sangat bagus,” ujar Muhadjir dalam keterangannya, dikutip Jumat (26/7/2024).

Kunjungan itu dilakukan sebelum kegiatan pokok mewakili Indonesia dalam Ministerial Meeting G20: Task Force for a Global Alliance against Hunger and Poverty di Rio de Janeiro.

“Kunjungan ini akan menjadi salah satu benchmark untuk kebijakan yang akan diterapkan pemerintah Indonesia, dalam program makanan bergizi gratis,” tambahnya.

Dalam kunjungan ke Colegio Estadual Souza Aguiar, Muhadjir melakukan dialog dan meninjau dapur serta ruang kelas.

Di papan pengumuman dekat dapur sekolah, tertulis maklumat transparansi biaya makan gratis dari anggaran dari pusat dan negara bagian. Pengumuman itu berbunyi, "Informasi penting biaya makanan dari negara 13,765.20. Pemerintah federal 9,415.24. Total anggaran yang diterima: 23.180,44. Jumlah Siswa: 769. Nilai per kapita per siswa: R$ 1,5."

Adapun kurs 1 Real Brazil (R$ 1) setara Rp2.906. Jadi, biaya makanan gratis di sana setara Rp4.400.

Muhadjir berbincang langsung dengan para siswa soal makanan yang disediakan dapur sekolah. Mereka mendapat makanan bervariasi dengan menu pokok nasi, telur, daging, sayuran, serta buah-buahan.

Diketahui, program makanan untuk sekolah, the Campanha de Merenda Escolar di Brasil sudah berlangsung sejak 1955. Awalnya, program ini diselenggarakan untuk memerangi kelaparan dan malnutrisi di kalangan anak-anak, kemudian untuk peningkatan gizi.

Dalam kunjungan, Muhadjir mendapatkan informasi perbedaan biaya per porsi di lembaga amal fakir miskin Restaurante De Povo yang sebesar 15 Real Brazil (R$) atau Rp44.000 per porsi dengan subsidi pemerintah R$2 per porsi. Sedangkan biaya makan siang gratis untuk siswa di SMA Souza Aguilar dari pemerintah sebesar R$1,5 atau Rp4.400 per porsi. 

Di Restaurante do Povo, Muhadjir mendapatkan penjelasan. Warga umum yang datang ke sana cukup membayar R$3. Sedangkan untuk lansia dan difabel cukup $1. Pemerintah mensubsidi per porsi sebanyak R$2. Selebihnya, menurut Felipe Carvalho, pimpinan Restaurante do Povo.

“Kami menutup biaya dengan donasi dari berbagai kalangan, termasuk kalangan pengusaha,” kata Felipe.  

Warga yang datang ke Restorante do Povo adalah kalangan miskin, difabel, dan lansia dari lingkungan sekitar. Mereka dilayani untuk mendapatkan sepiring makanan dalam nampan dengan menu nasi, ayam berkuah, sayuran serta segelas jus jeruk. 

“Setiap hari sekitar 1.800 hingga 2.000 orang datang ke sini,” kata Felipe Carvalho.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut