Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apresiasi Bantuan MNC Vision-MNC Peduli, Ini Harapan Komunitas Pemulung Pasar Senen
Advertisement . Scroll to see content

MNC Peduli Salurkan Emergency Bed untuk RS Royal Progress dan RS Hermina Podomoro

Kamis, 06 Mei 2021 - 21:06:00 WIB
MNC Peduli Salurkan Emergency Bed untuk RS Royal Progress dan RS Hermina Podomoro
Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo menyalurkan bantuan emergency bed kepada RS Royal Progress dan RS Hermina Podomoro. (Foto MNC Portal).,
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - MNC Peduli menyalurkan bantuan emergency bed kepada RS Royal Progress dan RS Hermina Podomoro, Jakarta pada Kamis (6/5/2021). Bantuan tersebut diserahkan oleh Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo.

Bantuan diterima oleh General Manager RS Royal Progress dr. Panudju Djojoprajitno dan Manager Penunjang Umum RS Hermina Podomoro Nanang Najmudin.

Jessica Tanoesodibjo berharap bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat untuk para rumah sakit dalam pelayanannya mereka ke masyarakat.

"Hari ini MNC peduli menyerahkan bantuan berupa Origami bed yang disalurkan kepada RS Royal Progress dan juga RS Hermina Podomoro. Harapannya tentu dapat membantu layanan paramedis yang mungkin lebih mobile terutama di masa sekarang ini. Kita juga melihat banyak kebutuhan layanan medis untuk para masyarakat. Ke depannya MNC peduli berkomitmen untuk terus menyerahkan bantuan sesuai dengan kebutuhan yang ada," kata Jessica, Kamis (6/5).

Manager Penunjang Umum RS Hermina, Nanang Najmudin mengucapkan terima kasih kepada MNC Peduli atas bantuan yang bermanfaat bagi RS Hermina Podomoro. Bantuan tempat tidur ini dapat dimanfaatkan sebagai tambahan untuk tempat tidur yang sudah dipersiapkan.

"Karena kan biar bagaimanapun kapasitas untuk tempat tidur isolasi seperti ini kita maksimalkan dan disesuaikan dengan kapasitas rumah sakit secara keseluruhan. Sehingga dengan adanya bantuan ini dapat kita manfaatkan sebagai tambahan sesuai dengan kebutuhan," ujar Nanang.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut