Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kaleidoskop 2025: Sinergi NU-Pemerintah, dari Konsolidasi Asta Cita hingga Kerja Nyata di Akar Rumput
Advertisement . Scroll to see content

MNC Peduli Serahkan Sapi Limosin untuk Kurban kepada PBNU

Jumat, 09 Agustus 2019 - 16:09:00 WIB
MNC Peduli Serahkan Sapi Limosin untuk Kurban kepada PBNU
Ketua I MNC Peduli Syafril Nasution (dua dari kanan) menyerahkan secara simbolik hewan kurban kepada Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj di kantor PBNU, Jakarta, Jumat (9/8/2019). (Foto: iNews.id/Wildan Catra Mulia).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - MNC Group melalui MNC Peduli menyerahkan hewan kurban berupa sapi limosin seberat 1 ton lebih kepada Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Penyerahan ini meneruskan tradisi tahun-tahun sebelumnya.

Penyerahan hewan kurban dilakukan Ketua I MNC Peduli Syafril Nasution kepada Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj di Gedung PBNU, Kramat, Jakarta Pusat, Jumat (9/8/2018).

Syafril mengatakan, kegiatan pembagian hewan kurban menjadi agenda MNC Peduli setiap tahun dalam memperingati Hari Raya Idul Adha. Tahun ini MNC Peduli menyalurkan ratusan hewan kurban ke seluruh Indonesia yang terdiri atas sapi dan kambing.

“Kegiatan ini rutin kita lakukan setiap tahun, kepada PBNU kami menyerahkan hewan kurban yang kami dapatkan hasil kerja sama dengan mitra MNC Group,” kata Syafril.


Syafril menerangkan, penyerahan hewan kurban ke kantor PBNU karena organisasi Islam ini mencakup di berbagai kota dan kabupaten di Indonesia. Untuk itu, MNC Peduli percaya jangkauan ke masyarakat yang membutuhkan jauh lebih luas.

"Kami serahkan ini kepada Pak Kiai (Said Aqil) mudah-mudahan sapi yang kami serahkan ini bisa dibagikan kepada umat yang berhak untuk menerimanya," kata dia.

Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj mengapresiasi penyerahan hewan kurban dari MNC Peduli. Momentum Idul Adha, kata dia, harus diramaikan dengan cara berkurban. Sebab hal itu merupakan peristiwa sejarah Nabi yang diperintahkan oleh Allah SWT.

“Pertama, atas nama PBNU mengucapkan terima kasih kepada MNC Group yang sudah sekian kali, tiap tahun memberikan sapi limosin untuk PBNU. Insyaallah nanti para pekerja di PBNU siap untuk memotongnya dan membagi-bagikan kepada masyarakat yang berhak menerima daging kurban,” ucap Said.

Dia menambahkan, hadirnya Idul Adha memang menjadi sarana yang baik untuk menunjukkan kembali persaudaraan dan semangat saling berbagi kepada sesama, khususnya bagi yang kurang mampu.

“Orang yang berkurban berarti orang yang dekat kepada Tuhan, karena dia mampu mengurangi kecintaannya terhadap harta. Yang tadinya punya harta sekian dikurangi untuk kurban berarti mengurangi rasa cintanya, rasa tamaknya, rasa rakusnya, (itu) bisa dikurangi kemudian dibagi-bagikan kepada yang berhak, yaitu fakir miskin,” kata Said.

Editor: Zen Teguh

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut