Momen Mengharukan Prabowo Berikan Baju kepada Sahabatnya di Papua
“Mengapa saya memulai kampanye dari ujung timur? Karena matahari terbit dari timur. Terima kasih atas dukungannya. John Gluba Gebze adalah sahabat saya. Beliau adalah pejuang, patriot, dan setia kepada NKRI. Karena itu, saya berikan baju saya ini sebagai tanda penghormatan saya kepada sahabat saya,” ujar Prabowo sembari melepas kemejanya.
Mendapat kenang-kenangan dari sang sahabat, Gebze pun terharu. Dia mendoakan agar Prabowo dapat meraih sukses di Pilpres 2019. Dia pun menyerukan kepada masyarakat Merauke untuk mendoakan agar Prabowo selalu dilindungi dan diberkahi oleh tuhan yang maha kuasa dalam setiap perjuangannya untuk rakyat Indonesia.
“Dari tanah ini, kami semua berdoa dari tanah leluhur. Selamat melakukan yang terbaik. Semoga tuhan selalu melindungi. Dari tanah ini, kami semua berdoa dengan para leluhur semoga perjalanan Pak Prabowo untuk singgah ke hati saudara-saudara di seluruh Nusantara,” tutur Gebze.

Editor: Ahmad Islamy Jamil