MUI Serukan Umat Islam Salat Gaib untuk BJ Habibie, Ini Lafal Niatnya
JAKARTA, iNews.id - Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Nadjamuddin Ramly mengimbau masyarakat dan pengurus MUI hingga tingkat kecamatan dapat melaksanakan salat gaib untuk almarhum Profesor Doktor Bacharuddin Jusuf (B.J) Habibie.
“Usai salat Jumat (13/9) dapat melakukan salat gaib di seluruh masjid di Indonesia untuk mendoakan beliau almarhum BJ Habibie,” kata Najamuddin, Rabu (11/9/2019) malam.
Nadjamuddin mengatakan MUI turut berduka cita, semoga Allah SWT mengampuni dan memaafkan dosa-dosa beliau, memberikan rahmat dan kesejahteraan serta memperoleh husnul khatimah, dilapangkan kuburnya dan ditempatkan di surga.
BJ Habibie meninggal dunia dalam usia 83 tahun pukul 18.05 di RSPAD Gatot Subroto di Jakarta pada Rabu. Menurut putranya, Thareq Kemal Habibie, dia berpulang karena faktor usia.
Habibie yang lahir di Parepare, Sulawesi Selatan pada 25 Juni 1936 itu wafat akibat masalah pada jantungnya. Jenazah akan dibawa menuju kediamannya di Patra Kuningan.