Nelayan Curhat Harga Ikan Anjlok karena Impor, Ganjar: Kalau Benar Ini Sangat Menyedihkan
PEKALONGAN, iNews.id – Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo terkejut mendengar laporan para nelayan di Pekalongan. Ganjar tak menyangka, Indonesia sebagai salah satu negara dengan luas laut terbesar di dunia masih mengimpor ikan dari negara lain.
Informasi tersebut diketahui Ganjar ketika bertemu dengan ribuan nelayan di Pantai Wonokerto Pekalongan, Selasa (16/1/2024). Dalam diskusi itu, seorang nelayan bernama Kastolani mengungkapkan bahwa harga ikan turun karena adanya impor ikan.
"Harga ikan sekarang turun Pak. Itu karena adanya impor ikan dari Tiongkok. Tolong Pak, impor ikan dihentikan," ucap Kastolani.
Kastolani mengatakan, murahnya harga ikan akibat impor membuat para nelayan terus merugi. Ongkos melaut yang tinggi, namun harga ikan murah menyebabkan nelayan tak mampu memenuhi kebutuhan.
"Tolong Pak. Impor dihentikan karena ikan kita melimpah," ucapnya.
Ganjar mengaku terkejut dengan informasi itu. Dengan luas wilayah laut Indonesia dan potensi ikan di dalamnya, ternyata Indonesia masih mengimpor ikan.
"Masak sih impor? Kita kan lautnya luas, ikan kita juga banyak lho," ucapnya.