Ombudsman Sebut Kebakaran Kilang Minyak Balongan Tak Pengaruhi Pasokan BBM
 
                 
                JAKARTA, iNews.id - Ombudsman Republik Indonesia (ORI) melakukan investigasi terkait insiden kebakaran kilang minyak PT Pertamina (Persero) di Balongan, Indramayu, Jawa Barat. Hasilnya jumlah tanki yang terbakar sebanyak empat buah dari total 71 tanki yang ada.
Anggota Ombudsman, Hery Susanto mengatakan kebakaran tanki tersebut tidak memengaruhi pasokan BBM.
 
                                "Tanki yang terbakar adalah tanki Pertalite dengan lokasi di pojok kilang dengan jumlah empat tanki atau 7 persen dari total di kilang Balongan sebanyak 71 tanki. Luas area empat tanki yang terbakar adalah dua hektare," kata Hery Susanto, Rabu (14/4/2021).
Mulanya api melahap satu tanki. Namun seiring berjalannya waktu si jago merah merambat ke tiga tanki lainnya, sehingga totalnya empat tanki yang masih satu klaster.
 
                                        "Dampak terbakarnya empat tanki tersebut di antaranya kerusakan properti berupa empat tanki dengan volume minyak 25.328 KL, dua unit pick up kilang dan kerusakan bangunan di sekitar kilang," kata Hery.