One Way Nasional Diberlakukan Hari Ini, dari GT Kalikangkung sampai Cikampek
Minggu, 06 April 2025 - 10:47:00 WIB
SEMARANG, iNews.id - Rekayasa lalu lintas satu arah atau one way nasional resmi dilakukan pada Minggu pagi (6/4). Nantinya, kebijakan ini akan berlaku dari GT Kalikangkung sampai Cikampek Utama.
Peresmian ditandai dengan flag off yang dilakukan oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo di GT Kalikangkung.
“Alhamdulillah pagi ini kita melakukan flag off one way di tingkat nasional,” ucap Listyo kepada media, Minggu (6/4).