Orang Tua Diminta Yakinkan Anak Covid Pasti Berlalu
JAKARTA, iNews.id - Situasi pandemi Covid-19 ini membuat semua orang kebingungan. Terutama anak-anak usia dini. Orang tua berperan penting dalam mengajarkan anak beradaptasi dengan lingkungan selama wabah corona.
Psikolog Anak dan Keluarga, Sani Budiantini Hermawan mengatakan, anak-anak pasti stress menghadapi situasi ini. Alasannya, menurut Direktur Lembaga Psikologi Daya Insani ini, normalnya dunia anak-anak itu lebih banyak bermain.
Sementara dalam situasi pandemi Covid-19, pemerintah meminta kita semua, termasuk anak-anak kita, untuk menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Ini tentu bertolak belakang dengan tahapan perkembangan anak-anak.
"Semangati anak-anak dengan tetap menjaga komunikasi dengan temannya melalui virtual, dengan tukaran foto, atau tegur sapa," ujar Sani Budiantini.