Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Periksa Eks Sekjen Kemnaker Heri Sudarmanto terkait Kasus Suap RPTKA
Advertisement . Scroll to see content

Partai Demokrat Minta KPK Tuntaskan Kasus Century, BLBI dan E-KTP

Kamis, 19 April 2018 - 23:33:00 WIB
Partai Demokrat Minta KPK Tuntaskan Kasus Century, BLBI dan E-KTP
Ilustrasi (Sindonews)
Advertisement . Scroll to see content

SURABAYA, iNews.id - Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Demokrat meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntaskan tiga kasus besar yang selama ini menjadi perhatian masyarakat. Satu di antaranya adalah kasus korupsi bailout Bank Century.

"Kami meminta KPK agar menuntaskan tiga kasus besar. Jika perlu, akhir tahun ini kasus-kasus itu harus dituntaskan," kata Ketua DPP Partai Demokrat Jemmy Setiawan dalam keterangan tertulisnya, Kamis (19/4/2018).

Tiga kasus besar yang dimaksud Demokrat tersebut yakni, kasus bailout Bank Century, kasus BLBI dan kasus korupsi e-KTP. Menurut Jemmy, alasan dibongkarnya tiga kasus korupsi tersebut agar tahun politik ini tidak semakin gaduh dengan tiga kasus tersebut. Jadi, apapun alasannya KPK harus menuntaskan kasus itu.

"Jangan jadikan kasus ini sebagai alat transaksi kekuasaan. Dan upaya kanalisasi dari kasus yang sudah nyata- nyata melibatkan banyak nama besar seperti kasus e-KTP dan BLBI," ujarnya.

Menurut Jemmy, keputusan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan yang mengabulkan gugatan harus dihormati bersama. Meskipun, dalam proses putusan praperadilan PN Jakarta Pusat masih menjadi putusan yang tidak wajar karena keluar dari kamar hukum acara yang sudah menjadi pakem rujukan pidana.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut