Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional lewat Jakarta Coffee Week 2025
Advertisement . Scroll to see content

Pekan Frankofoni 2025 Ajak Masyarakat Sampaikan Pendapat

Jumat, 14 Maret 2025 - 17:55:00 WIB
Pekan Frankofoni 2025 Ajak Masyarakat Sampaikan Pendapat
Festival Bahasa Prancis. (Foto: dok Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Lebih dari seratus acara diselenggarakan di seluruh Indonesia dari 17 hingga 22 Maret oleh kedutaan besar negara-negara anggota, asosiasi, dan pengamat Organisasi Internasional Frankofoni yang hadir di Jakarta.

Setiap tahun pada 20 Maret, dirayakan Hari Bahasa Prancis Internasional, sebagai bahasa yang hidup dan universal, dengan lebih dari 321 juta penutur di lima benua. 

Sebagai bahasa kelima yang paling banyak digunakan di dunia, dan bahasa internasional paling banyak digunakan bersama bahasa Inggris, bahasa Prancis adalah pilar dialog global, vektor budaya, pertukaran, dan perkembangan. 

Pada 2025, akan terhitung lebih dari 700 juta penutur. Bahasa keempat yang paling banyak digunakan di internet, bahasa ini juga merupakan bahasa kedua yang paling banyak dipelajari di dunia, dengan 144 juta pembelajar!

Komunitas orang dan negara yang menggunakan bahasa Prancis ini memiliki nama: Francophonie/Frankofoni. Komunitas ini juga memiliki lembaga yang bernama Organisasi Internasional Frankofoni (OIF), yang menyatukan 93 negara dan pemerintah. 

Didirikan sejak 1970 untuk mempromosikan keanekaragaman budaya dan bahasa, serta nilai-nilai perdamaian, demokrasi, dan hak asasi manusia.

Di Indonesia, Frankofoni adalah sebuah realitas yang hidup, didorong oleh generasi muda yang berkomitmen, penuh rasa ingin tahu, dan berpandangan ke depan. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut