Pelaku Begal Payudara yang Viral di Lebak Bulus Ditangkap!
JAKARTA, iNews.id - Polisi menangkap pelaku begal payudara yang beraksi di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Aksi pelaku berinisial KN (20) sebelumnya viral di media sosial setelah terekam kamera CCTV.
"Alhamdulillah, tadi siang sudah diamankan oleh Polres di rumahnya kawasan Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, pelaku inisial KN kelahiran 2005," ujar Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih saat dikonfirmasi, Sabtu (7/6/2025).
Pelaku diciduk setelah polisi menerima informasi tempat tinggalnya. Keluarga pelaku pun mengetahui penangkapan ini.
"Sepertinya keluarga juga sudah tahu. Pelaku dikenakan pasal 6 huruf A, Undang-Undang Nomor 12 tahun 2022 tentang tindak pidana kekerasan seksual," katanya.
Peristiwa begal payudara itu sebelumnya terjadi pada Rabu 21 Mei 2025 lalu. Aksi pelaku terekam kamera CCTV milik salah satu rumah warga yang ada di Jalan Lebak Bulus IV.