Pemikiran Soekarno-Hatta Tentang Ekonomi Kerakyatan Dinilai Relevan Diterapkan Saat Ini
JAKARTA, iNews.id - Perpustakaan dinilai berperan dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Buku-buku terapan yang ada di perpustakaan dinilai bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan atau keterampilan masyarakat.
Kepala Perpusnas Muhammad Syarif Bando menuturkan, SDM yang berkualitas memiliki penguasaan terhadap ilmu pengetahuan, teknologi dan keterampilan diimplementasikan untuk menciptakan barang dan jasa.
"Hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan income per kapita masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan," ujar Sayrif saat mengikuti talkshow Internalisasi Pemikiran Bung Karno dan Bung Hatta bertajuk, Literasi Kebangsaan Memperkokoh Nasionalisme dan Mempercepat Pemulihan Ekonomi Berbasis Koperasi yang digelar secara daring beberapa waktu lalu.
Dia menuturkan, sejak 2018 Perpusnas mengusung program Perpustakaan Transformasi Berbasis Inklusi Sosial untuk masyarakat marjinal. Tahun ini, kata dia program berlanjut dan pendampingan telah membuahkan hasil, masyarakat yang mengikuti program telah membuka UMKM.
"Ini sebagai bentuk dukungan penuh Perpusnas dalam meningkatkan literasi masyarakat untuk pemulihan ekonomi di era pandemi," katanya.