Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bertemu Prabowo di Istana, Bahlil Beberkan Rencana Pembangunan PLTS
Advertisement . Scroll to see content

Pemilu Usai, MUI Siap Jadi Mitra Pemerintah Dukung Prabowo-Gibran 

Rabu, 08 Mei 2024 - 09:55:00 WIB
Pemilu Usai, MUI Siap Jadi Mitra Pemerintah Dukung Prabowo-Gibran 
Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Anwar Iskandar (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id -Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Anwar Iskandar menegaskan siap berdiri di belakang pemerintah dan mendukung pemerintah usai Pemilu 2024. MUI akan ikut mengawal kebijakan pemerintah.

Dukungan ini diberikan kepada pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka apabila memiliki komitmen memberikan pelayanan kepada rakyat melalui program-program yang bermanfaat. 

"Ini platform yang dimiliki MUI dalam bekerja untuk melaksanakan tanggung jawab (masuliyah) menjaga agama, NKRI serta menjaga, mengayomi, dan membimbing umat," ungkap Kiai Anwar saat memberikan sambutan dalam Halalbihalal MUI 2024 di Jakarta, Selasa (7/5/2024).

Lebih lanjut, Kiai Anwar menyampaikan posisi MUI sebagai mitra pemerintah atau shodiqul hukumah. Posisi tersebut diiringi dengan prinsip-prinsip saling menolong (ta’awun), menyayangi (tahabub), memaafkan (taafuf), dan memberi maslahah (kebaikan dan kemanfaatan) (tashaluh). 

Pada kesempatan itu, dia mengajak  segenap elemen bangsa Indonesia kembali merajut tali silaturahim setelah pelaksanaan Pemilu 2024. 
Menurutnya stabilitas nasional merupakan modal penting bagi negara ini menuju Indonesia yang lebih baik.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut