Penampakan Mobil Fortuner Ringsek Milik Pelaku Aksi Koboi di Senopati
JAKARTA, iNews.id - Mobil Fortuner pelaku aksi koboi di kawasan Office 8, Senopati, Jakarta Selatan, disita oleh polisi. Airsoft gun serta benda mirip pedang juga disita.
"Dalam proses penyidikan kami mengumpulkan alat bukti dan melakukan penyitaan terhadap barang bukti, yakni barang bukti benda mirip senjata api dan barang bukti mirip pedang anggar yang semuanya nanti kita dalami," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Ade Ary, Senin (13/2/2023).
"Lalu ada barang bukti mobil yang dirusak, mobil Brio kuning, itu juga kami lakukan penyitaan. Kami juga lakukan penyitaan dan barang bukti mobil Fortuner hitam yang diduga dipakai merusak juga. Itu kami lakukan penyitaan," kata dia.
Menurut Ade Ary, nantinya proses penyidikan polisi terhadap kasus ini akan dilakukan secara proporsional dan sesuai SOP
"Jadi proses masih berlanjut, proses hukum masih kami lanjutkan dan tahapan penyelidikan sudah kami lakukan," paparnya.
Kasus itu saat ini sudah masuk tahap penyidikan polisi. Pelaku diketahui berinisial GR (24) melakukan aksi perusakan terhadap mobil korban berinisial AW.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq