Penanganan Covid-19 di 10 Provinsi Prioritas Semakin Membaik
"Penurunan tertinggi ada di Bali dengan 17,3 persen," kata Wiku.
Disusul DKI Jakarta turun 9,2 persen, Jawa Barat turun 8,7 persen, Jawa Timur turun 6,4 persen dan Sumatera Utara turun 6,3 persen.
Sementara dalam perbandingan jumlah kematian, kenaikan terdapat di Sumatera Utara, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan dan Aceh.
Kenaikan tertinggi secara mingguan terdapat di Aceh naik 43,8 persen. Diikuti Sulawesi Selatan naik 42,9 persen, Sumatera Utara naik 34,8 persen, Jawa Tengah naik 23 persen, Kalimantan Selatan naik 9,1 persen dan DKI Jakarta naik 6,7 persen.
"Namun, beberapa provinsi juga mengalami penurunan yaitu Jawa Barat, Jawa Timur dan Bali. Penurunan tertinggi ada di provinsi Jawa Barat yaitu 36,7 persen.
"Secara umum perkembangan ke arah yang lebih baik telah berhasil dicapai beberapa provinsi," katanya.