Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2025: Bezzecchi Pole Position, Bagnaia Terpuruk di Posisi 16! 
Advertisement . Scroll to see content

Pengertian Teks Berita Beserta Ciri, Struktur dan Contohnya

Kamis, 09 November 2023 - 09:26:00 WIB
Pengertian Teks Berita Beserta Ciri, Struktur dan Contohnya
Pengertian teks berita beserta ciri, struktur dan contohnya (Foto: Pexels)
Advertisement . Scroll to see content

4. Ekor berita

Ekor berita adalah bagian yang berisi simpulan dari berita. Ekor berita harus berisi penegasan dari informasi yang telah disampaikan sebelumnya.

Contoh Teks Berita

Judul: Soal Bocor, UN Diulang? 

Bocornya soal ujian nasional untuk tingkat SMP yang dilaksanakan pada Rabu, 3 April 2016 merupakan berita besar untuk pelaksanaan ujian tahun ini. Menteri Pendidikan menuturkan bahwa pelaku yang membocorkan soal ujian telah diselidiki. 

Ia menjelaskan bahwa pelaku pembocoran akan diproses hukum sesuai pasal yang berlaku. Dari hasil verifikasi yang dilakukan oleh Pusat Penilaian Pendidikan (PUSPENDIK) Balitbang Kemendikbud, ditemukan sebanyak 30 buklet soal dari 11.730 yang diunggah ke internet secara ilegal. 

Setelah mendapatkan laporan tersebut, Menteri Pendidikan segera berkoordinasi dengan Menteri Komunikasi dan Informasi untuk memblokir tautan di Google yang berisi konten ilegal tersebut. Koordinasi pun dilakukan dengan pihak Google dalam upaya pemblokiran konten tersebut. 

Diduga kebocoran soal UN ini melibatkan oknum dari pihak percetakan negara RI yang merupakan tempat yang ditunjuk untuk mencetak semua soal-soal ujian nasional. Penggeledahan pun dilakukan secara internal oleh pihak percetakan untuk mengetahui dalang dibalik peristiwa ini. 

Bocornya soal UN ini masih menjadi pertimbangan menteri pendidikan untuk mengadakan ujian ulang atau tidak. Namun kemungkinan besar ialah ujian tidak akan diulang, hal ini berdasarkan pertimbangan menyangkut biaya pembuatan soal yang cukup besar.

Demikianlah informasi mengenai pengertian teks berita beserta ciri, struktur, dan contohnya. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut