Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Nadiem: Saya Terharu Dibilang Saksi Salah Satu Menteri Terbaik dan Paling Jujur
Advertisement . Scroll to see content

Penuh Haru, Jenazah Sarwono Kusumaatmadja Tiba di Rumah Duka Disambut Tangis Keluarga

Sabtu, 27 Mei 2023 - 18:35:00 WIB
Penuh Haru, Jenazah Sarwono Kusumaatmadja Tiba di Rumah Duka Disambut Tangis Keluarga
Jenazah mantan menteri tiga zaman, Sarwono Kusumaatmadja tiba di rumah duka di Kebayoran Baru, Jaksel (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

Tak berselang lama kemudian, para pelayat mulai berbaris mengantre untuk ikut masuk ke dalam rumah duka agar dapat menyampaikan rasa duka citanya kepada para keluarga. 

Jenazah Sarwono dibawa dengan menggunakan peti mati berwarna coklat, yang ditandu bersama-sama dengan keluarga dan kerabat dekatnya. Sembari dibawa, seluruh pelayat melantunkan tahlil yang bergema di rumah duka tersebut. 

Selain keluarga inti, tampak di dalam rombongan yang turun dari bus, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya Bakar datang mengiringi jenazah Sarwono. Siti Nurbaya terlihat mengenakan setelah pakaian hitam mulai dari kerudung hingga gamisnya. 

Setelah tiba di rumah duka, jenazah Sarwono langsung disalatkan bersama-sama oleh para pelayat beserta anggota keluarga. Tampak terlihat wajah duka dan tangis yang dari para keluarga dan pelayat. 

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut