Penyedia Jasa Keamanan Pastikan Patuhi Perubahan Seragam Satpam
JAKARTA, iNews.id - Seragam baru satpam resmi diperkenalkan ke publik lewat Upacara HUT Ke-41 Satpam di Lapangan Bhayangkara Polri, Jakarta. Kini, satpam memakai seragam dengan atasan berwarna krem.
Lalu bagaimana tanggapan perusahaan penyedia jasa keamanan soal seragam baru tersebut?
CEO PT Nawakara Perkasa Nusantara, Dino Hindarto, menegaskan pihaknya mematuhi perubahan warna tersebut. Perubahan akan diikuti dengan pergantian warna seragam.
"Tentunya perubahan ini sudah merupakan keputusan yang harus kita patuhi," kata Dino saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Rabu (2/1/2022).
Dino mengaku tidak ambil pusing dengan polemik warna seragam satpam. Pihaknya hanya tinggal mematuhi keputusan yang dibuat.
"Intinya kami akan patuh pada keputusan yang dibuat oleh kepolisian," ujar Dino.
Dia menegaskan, kepolisian berwenang menentukan warna seragam satpam. Satpam juga katanya merupakan bagian dari pengemban fungsi kepolisian.
"Perubahan seragam satpam merupakan wewenang kepolisian, karena sesuai aturan perundang-undangan satuan pengaman merupakan salah satu pengemban fungsi kepolisian," kata Dino.
Editor: Reza Fajri