Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern
Advertisement . Scroll to see content

Perindo Ajak Masyarakat Hindari Politik Uang demi Pemilu Berintegritas

Rabu, 20 Februari 2019 - 21:18:00 WIB
Perindo Ajak Masyarakat Hindari Politik Uang demi Pemilu Berintegritas
Wakil Sekretaris Tim Operasi Pemenangan (TOP) 9 DPP Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad. (Foto: iNews.id/Aditya Pratama).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.idPartai Perindo mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai berbagai kecurangan dalam Pemilu 2019. Masyarakat diminta cerdas dan bijak untuk bersama-sama mewujudkan pemilu yang berintegritas.

Wakil Sekretaris Tim Operasi Pemenangan (TOP) 9 DPP Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad mengatakan, pemilu legislatif membawa konsekuensi persaingan yang sangat ketat antarcaleg. Pertarungan itu bisa berdampak pada munculnya kecurangan demi lolos ke parlemen.

Mekanisme kecurangan pun beragam, mulai dari penggembosan hingga mendongkrak perolehan suara caleg. Praktik demikian terjadi ketika sistem proporsional terbuka dalam Pemilu 2009 diberlakukan dengan keterpilihan caleg berdasarkan suara terbanyak.

“Imbasnya, persaingan antar-caleg baik internal partai maupun antar-partai politik sangat fenomenal. Sepanjang persaingan itu sehat dan based on rule, tidak ada masalah dan wajar adanya,” ujar Abdul, Rabu (20/2/2019).

Dia menjelaskan, praktik jual beli suara dapat terjadi ketika caleg tidak mampu mendongkrak popularitas mereka di masyarakat sehingga memutuskan untuk menghalalkan segala cara demi meraih suara pemilih dari caleg lain.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut