Perindo Dukung Pasangan I Gusti Ayu Mas Sumatri-I Made Sukerana di Pilbup Karangasem Bali
Menurut Mas Sumatri, ada sembilan program atau disebutnya 'Nawasakiya Dharma' yang akan difokuskan dalam lima tahun mendatang. Di antaranya program pendidikan dan kesehatan yang berbasis kartu.
"Program ini sudah kita lakukan tapi akan terus ditambah implementasinya. Jadi selain Kartu Indonesia Pintar dan Indonesia Sehat dari pusat, kita tambah dari kita," ujarnya.
Selain pendidikan dan kesehatan, Sumatri menuturkan, pihaknya juga telah menerapkan proses perizinan dan pembuatan kartu identitas warga melalui pelayanan satu pintu atau program mal satu pintu. Selain itu, ada program air bersih untuk masyarakat Karangasem.
Sumatri juga mengaku sudah menekan angka 'gepeng' di Karangasem. Melalui program 'pengentasan' itu, dirinya telah memberikan tempat layak dan pekerjaan bagi para gepeng.
"Karena mohon maaf, di sana kalau disebut gepeng ini dikatakan dari Karangasem. Maka kita tekan (kurangi), supaya tidak ada lagi istilah itu di sana," ucapnya.
Sumatri mengatakan akan terus memperkuat ekonomi masyarakat kecil di Karangasem. Menurut dia, banyak potensi sumber daya alam yang bisa dikembangkan meski Karangasem terkenal sebagai daerah kering.
"Perindo punya kekuatan yang sangat luar biasa. Saya pernah bilang waktu itu ke partai-partai, ayoklah bangun Karangasem, jangan sampai ada daerah yang tertinggal," katanya.
Editor: Djibril Muhammad