Perindo Yakin Jokowi Tampil Maksimal di Debat Kedua Capres
Dalam debat nanti, kata dia, yang mesti ditonjolkan ke depannya yakni membuat kebijakan menghindari tumpang tindih penggunaan ruang, termasuk pengendalian, serta mitigasi bencana dan perubahan iklim.

Selain itu, Denny meminta Jokowi memperhatikan lahan-lahan kritis, potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla), dan berkomitmen mengembangkan energi terbarukan yang ramah lingkungan.
“Jokowi (harus) menjanjikan pencegahan kebakaran hutan, penanaman kembali lahan-lahan kritis, pengembangan energi baru terbarukan (EBT) berbasis potensi setempat serta ramah terhadap lingkungan,” ucapnya.
Tidak hanya itu, Jokowi juga diharapkan terus memaksimalkan peran Badan Restorasi Gambut, menciptakan moda transportasi ramah lingkungan serta yang tidak kalah pentingnya mengedukasi masyarakat untuk terus menjaga lingkungan.
“Melanjutkan konservasi lahan gambut, mengurangi emisi karbon dan meningkatkan transportasi massal ramah lingkungan, dan juga perlu ditingkatkan edukasi dalam meningkatkan pendidikan konservasi lingkungan yang berkelanjutan,” tutur Denny.
Debat kedua Pilpres 2019 akan berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, pada Minggu (17/2/2019). Debat yang mengangkat tema energi, pangan, sumber daya alam, dan lingkungan hidup ini dipandu dua jurnalis senior Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki sebagai moderator.
Debat disiarkan langsung stasiun televisi RCTI, MNCTV, GTV, dan iNews. Siaran ini juga dapat dinikmati secara live streaming di portal berita iNews.id.
Editor: Zen Teguh